Selasa, 15 November 2016

HUT BRIMOB TAHUN 2016

Korps BRIMOB Porli dituntut mampu bertugas secara baik dan profesional, demi terpeliharakan keamanan dan ketertiban masyarakat indonesia.
Hal tersebut disampaikan Kapolri Jendral Polisi TITO KARNAVIAN dalam amanat tertulis yang dibacakan Wakapolres merauke Kompol MARTEN ASMJUSUF, pada upacara memperingati HUT ke 71 korps Brimob polri tahun 2016.
Dikatakan, korps brimob adalah satuan kebanggaan milik polri yang telah menunjukan eksistensinya dalam bentuk kinerja maupun prestasi sesuai peran dan fungsinya.
sesuai tema HUT ke 71 tahun 2016 yaitu SEMANGAT KERJA NYATA UNTUK MEWUDKAN INSAN BRIMOB POLRI YANG PROFESINAL, MODEREN DAN TERPERCAYA, maka pesonal Brimob diminta untuk meningkatkan kemampuan, ketrampilan dan menjaga semangat serta loyalitas kepda negara.
JENDRAL POLISIS TITO KARNAVIAN mengajak brimob polri dapat mempertajam kemampuan intelejen brimob guna mendukung pelaksanaan tugas di lapangan serta memiliki ketrampilan khas yang tidak kalah dengan ketrampilan lainnya serta WANTEROR, PHH POLRI, JIHANDAK, dan GAG.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar